Pemasaran (Marketing) bersangkut paut dengan kebutuhan sehari hari kebanyakan orang melalui proses tersebut, suatu produk atau jasa di ciptakan, dikembangkan, dan didistribusikan. Pada masyarakat, kebanyakan orang menganggap bahwa pemasaran sama dengan penjualan dan promosi, padahal tidaklah demikian. Pada Hakikatnya pemasaran adalah kegiatan manusia yang diarahkan untuk memenuhi kebutuhan dan melalui pertukaran menurut Sudaryono (2016:38)
Kotler dan Keller (2016:27) adalah "marketing is meeting needs profitability" maksud ungkapan tersebut adalah pemasaran merupakan hal yang dilakukan untuk memenuhi setiap kebutuhan (kebutuhan konsumen) dengan cara cara yang menguntungkan semua pihak. Sedangkan menurut Amarica Marketing Association (AMA) yang dikutip oleh kotler dan keller (2016:27) Marketing is the activity, set of institutions and proceses for creating, communicating, delivering, and exchanging offerings that have value for customers, clients, partners, and society at large. Artinya , pemasaran adalah suatu fungsi organisasi dan serangkaian proses untuk menciptakan, mengkomunikasikan, menghantarkan dan memberikan nilai pelanggan yang unggul.
Menurut Priansa (2017:4) mengemukakan definisi pemasaran adalah fungsi organisasi dan satu set proses untuk menciptkan, mengkomunikasikan, dan menyampaikan nilai kepada konsumen dan untuk membangun hubungan konsumen yang memberikan keuntungan bagi organisasi dan pihak-pihak yang berkepentingan terhadap organisasi. Menurut Vankates dan Fenalaza dalam Sudaryono (2016;41) Pemasaran merupakan serangkaian aktivitas yang dilakukan perusahaan untuk menstimulasi permintaan atas produk dan jasa diantisipasi atau diperluas dan dipuaskan melalui konsepsi, distribusi dan promosi dan pertukaran barang.
Pemasaran menurut William J Staton, Etzel & Walker (dalam Sunyoto,2015:1) merupakan suatu sistem total dari kegiatan bisnis yang dirancang untuk merencanakan, menentukan harga, promosi dan mendistribusikan barang-barang yang dapat memuaskan keinginan dan mencapai pasar sasaran serta tujuan perusahaan
Komentar
Posting Komentar